Universitas Pancasila Dipertimbangkan Jadi PTN - Portal Berita
Headlines News :
Home » » Universitas Pancasila Dipertimbangkan Jadi PTN

Universitas Pancasila Dipertimbangkan Jadi PTN

Written By Demo on Sabtu, 26 Mei 2012 | 08.35

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Mohammad Nuh mengaku akan mempertimbangkan usulan Universitas Pancasila untuk dikonversi statusnya menjadi Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Nuh mengatakan, untuk tahap awal, wacana itu akan dimulai dengan menjadikan Universitas Pancasila sebagai Pusat Studi Pancasila (PSP). Universitas tersebut dianggap mumpuni untuk mengemban tugas menjadi PSP.
"Karena di Universitas Pancasila melekat pemikiran itu, maka lanjutannya bagaimana kalau universitas ini dikonversi menjadi PTN," kata Nuh, Rabu (16/5/2012), di gedung Kemdikbud, Jakarta.
Ia menambahkan, mulai saat ini pihaknya akan melakukan kajian terkait rencana tersebut. Yang pasti, kata dia, telah ada kesepakatan untuk memperkuat peran Universitas Pancasila melalui PSP tersebut.
"Yang pasti adalah PSP-nya, selanjutnya akan kita kaji apakah akan diperkuat atau dikembangkan statusnya menjadi PTN," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Rektor Universitas Pancasila, Edie Toet Hendratno didampingi Ketua MPR RI Taufik Kiemas menemui Mendikbud. Dalam pertemuan itu, disampaikan usulan untuk mengkonversi Universitas Pancasila menjadi PTN.
Awalnya, usulan itu dicetuskan oleh Taufik Kiemas kepada pihak Universitas Pancasila. Alasannya, menjaga stabilitas keberlanjutan kampus itu, terlebih dengan nama "Pancasila" yang disandangnya.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

topads

Sport

sport
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Portal Berita - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger